9 Cara Membuat Buku Hingga Terbit [Langkah Per Langkah]

Cara Membuat Buku
Artikel ini cocok untuk Anda yang ingin membuat buku dari nol. Baca setiap langkahnya mengenai cara membuat buku berkualitas hingga terbit.

Banyak orang ingin menerbitkan buku, tapi mereka menemukan jalan buntu sampai akhirnya berhenti berproses. Anda salah satunya? Tenang saja, kami akan sajikan cara membuat buku termudah agar cepat terbit dan disukai pembaca. Jadi, sekarang saatnya Anda melanjutkan menulis buku.

Langkah-Langkah Membuat Buku

Menerbitkan buku sendiri itu penting. Selain sebagai kebanggan sendiri, Anda dapat menyimpan ilmu lebih lama yang juga bermanfaat bagi orang lain. Namun, masih banyak orang yang kesulitan untuk menulis buku. 

Lalu bagaimana cara membuat buku termudah yang pasti terbit? Simak 9 panduan mencetak buku di bawah ini biar Anda bisa langsung menerapkannya!

1. Tentukan Konsep Buku

Langkah pertama, tentu saja Anda perlu menentukan konsep buku. Mungkin Anda sudah tahu persis ingin menulis apa, atau mungkin Anda sedang mencoba memutuskan di antara sejuta ide besar yang berbeda.

Apapun pilihannya, tanyakan pada diri Anda beberapa pertanyaan sederhana sebelum mulai menulis. “Buku saya isinya tentang apa? Mengapa isinya menarik atau penting? Siapa yang mau membaca buku saya?”.

Jika Anda masih mencari ide buku atau mengalami hambatan, coba mulai dengan topik yang Anda minati atau kuasai.

2. Buat Outline atau Kerangka Tulisan

Buat Outline atau Kerangka Tulisan
Buat Outline atau Kerangka Tulisan

Setelah Anda menentukan ide buku yang ingin ditulis, berikutnya buat outline atau kerangka tulisan. Penulis yang baik seringkali menghabiskan banyak waktu untuk membuat outline sebelum menulis buku.

Mau nulis buku biografi

Outline dapat berupa garis besar bab yang terperinci atau alur sederhana yang menjelaskan isi buku tersebut. 

Kalau sudah ada kerangka tulisan, tentu akan menjadi panduan atau petunjuk selama proses menulis. Jadi, Anda tidak melenceng dari topik atau ide buku yang ingin Anda tulis.

3. Lakukan Riset

Bagaimana cara Anda membuat buku agar tetap relevan dengan pembaca serta menyajikan data atau temuan terbaru? Sudah jelas, riset adalah kuncinya. Riset menjadi proses penting bagi penulis profesional.

Anda bisa menghabiskan waktu di perpustakaan dengan membaca buku atau arsip. Tak hanya itu, Anda bisa juga melakukan wawancara dengan tokoh atau bahkan mendengarkan podcast

Lagipula, tujuan riset adalah mendapatkan data terbaru yang valid. Jadi, apapun metodenya, tentu tidak menjadi masalah. Asalkan, data yang Anda peroleh dapat mendukung isi buku.

4. Tulis Draf Buku

Masalah klasik bagi penulis pemula seringkali “selalu membaca kembali apa yang ditulis sebelum selesai”. Padahal, cara ini dapat menghambat proses menulis. Sebaiknya, Anda tulis saja dulu draf buku sesuai outline.

Tulis Draf Buku dengan Rapi
Tulis Draf Buku dengan Rapi

Saat menulis draf pertama, Anda akan menghadapi keraguan, kurang motivasi, dan hambatan dalam menulis.Tenang saja, kondisi itu normal. Kapan pun Anda merasa buntu, cobalah kembali ke outline atau cari udara segar untuk mendapatkan inspirasi.

Kalau Anda sedikit-sedikit melakukan editing, bukan mustahil Anda lebih banyak butuh waktu untuk menulis buku. Akibat buruknya, kondisi ini dapat memicu kemalasan untuk melanjutkan menulis. Nah, Anda tidak ingin ini terjadi bukan?

5. Revisi dan Edit Naskah

Setelah menulis draf buku langkah selanjutnya, Anda perlu melakukan revisi dan mengedit naskah. Dalam tahap ini, Anda bisa fokus memperbaiki kesalahan tata bahasa sesuai Ejaan Yang Disempurnakan (EYD).

Supaya proses bekerjamu lebih mudah, gunakan beberapa tools. Misalnya, buka Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) untuk mengetahui kata baku dan penggunaan tanda baca yang tepat. Anda juga bisa menggunakan Tesaurus untuk mencari sinonim kata agar tidak banyak kata yang berulang.

Dalam proses revisi dan edit naskah, v juga bisa melatih keterampilan menulis. Dengan demikian, saat Anda ingin menerbitkan buku baru, Anda sudah lebih profesional. Sangat menguntungkan, bukan?

6. Cari Editor atau Konsultan Buku

Bagaimana jika buku Anda sudah siap terbit? Artinya, sekarang saatnya Anda mencari editor atau konsultan buku. Lebih tepatnya, Anda butuh penerbit untuk membantu proses menulis buku.

Di tangan editor, bukumu akan dipoles agar lebih sesuai dengan target pembaca. Pada tahap ini, mimpimu untuk mencetak buku selangkah lebih dekat. Namun, pastikan pilih penerbit yang terpercaya.

Anda bisa mempercayakan proses penerbitan buku kepada Bukunesia. Selain sudah berpengalaman, kami memberikan pendampingan kepada para penulis agar mampu menerbitkan buku berkualitas tinggi.

7. Desain dan Layout Buku

Step by step menerbitkan buku sendiri tidak berhenti pada isi buku saja. Buku harus Anda poles supaya lebih menarik bagi pembaca. Pasalnya, membaca buku membutuhkan keberanian dan juga ketekunan. 

Jika layout buku berantakan, pembaca tentu akan malas membacanya. Oleh karena itu, Anda perlu mendesain dan memikirkan layout buku. Bahkan, Anda juga harus menentukan desain sampul yang memikat.

Desain dan Layout Buku
Desain dan Layout Buku

Memikirkan itu semua, apakah Anda merasa terbebani? Tunggu dulu, Anda akan mendapatkan fasilitas desain dan layout buku gratis loh dari Bukunesia! Jadi, Anda hanya perlu fokus mengembangkan isi buku supaya berkualitas.

8. Cetak atau Publikasikan Buku

Setelah Anda menentukan desain dan layout buku, cara membuat buku berikutnya adalah mencetak serta mempublikasikan buku tersebut. Artinya, proses publikasi sama pentingnya dengan produksi buku.

Tanpa publikasi, baik promosi online maupun offline, buku Anda tidak akan dikenal oleh pembaca. Masa sih sudah berdedikasi tinggi menulis buku, tapi tidak sampai ke tangan pembaca?

Nah, Anda bisa menggunakan layanan penerbitan buku dari Bukunesia. Tak hanya melayani cetak buku, tapi Bukunesia juga menyediakan layanan penerbitan ebook. Selain itu, ada banyak pilihan paket penerbitan yang bisa Anda pilih.

9. Buku Siap untuk Dijual

Selain proses produksi dan publikasi, Anda juga harus melewati proses distribusi buku. Distribusi buku artinya, buku Anda sudah siap untuk dijual atau dipasarkan kepada pembaca. 

Supaya menarik target pembaca, Anda bisa menerapkan beberapa cara. Sebagai contoh, mempromosikan buku di media sosial, meminta review atau testimoni dari pembaca, maupun melakukan kolaborasi diskusi buku.

Melalui cara-cara ini, Anda bisa mempromosikan buku kepada calon pembaca. Tak hanya itu, mereka juga akan tertarik untuk membacanya. Jadi, bukan hal yang mustahil buku akan segera laku terjual. Mudah, bukan?

Ringkasan

Apakah Anda sudah siap menjadi penulis buku yang hebat? Jika Anda ingin menerbitkan buku dengan pelayanan yang cepat dan fokus pada kepuasan konsumen, Bukunesia jadi pilihan terbaik untuk mewujudkan impianmu menjadi penulis.

Bukunesia menyediakan layanan yang responsif dan komitmen untuk memberikan pengalaman terbaik kepada penulis. Selain itu, Bukunesia siap membantumu menerbitkan karya terbaik dengan cepat dan profesional. 

Bagi Anda yang tertarik, silakan tinggalkan komentar di bawah ini atau hubungi kami segera untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan memulai perjalanan penerbitan bukumu.

Jangan ragu untuk berbagi informasi ini ke dalam grup WhatsApp komunitas menulis Anda. Mari wujudkan impian menulis agar Anda dan juga teman seperjuangan bisa membagikan ilmu pengetahuan yang dimiliki dan bermanfaat bagi orang lain bersama Bukunesia.

Informasi penerbitan Bukunesia dapat dilihat di Menerbitkan Buku di Bukunesia.

MAU PANDUAN MENULIS BUKU FIKSI GRATIS?

Dapatkan secara gratis, ebook panduan menulis buku novel, buku biografi, buku fiksi dan non fiksi beserta dengan tipsnya di sini.