Poppi Pertiwi adalah seorang penulis muda berbakat asal Indonesia. Dengan nama lengkap Ni Wayan Poppi Pertiwi, ia lebih dikenal dengan panggilan Poppi atau Pi. Karya-karyanya telah dikenal luas, terutama di platform media sosial dan Wattpad, yang menjadi sarana baginya untuk membagikan cerita-ceritanya kepada pembaca.
Poppi Pertiwi lahir dan besar di Bali, di mana bakat menulisnya mulai berkembang sejak usia dini. Dengan dedikasinya yang tinggi terhadap dunia menulis, Poppi berhasil menarik perhatian penerbit dan pembaca di seluruh Indonesia.
Dalam artikel ini, biografi Poppi Pertiwi akan dibahas dengan lengkap. Anda akan mengetahui biodata, riwayat pendidikan, perjalanan karir, dan karya-karya yang telah diterbitkannya.
Simak ulasannya secara lengkap agar Anda mendapat motivasi menulis dari biografi Poppi Pertiwi!
Daftar Isi Artikel
Biodata Poppi Pertiwi
Poppi Pertiwi memiliki nama lengkap Ni Wayan Poppi Pertiwi dan sering dipanggil dengan nama Poppi atau panggilan Pi. Penulis berbakat ini lahir di Bali pada tanggal 15 April 2000 dan saat ini tinggal di Denpasar, Bali.
Poppi Pertiwi dikenal sebagai pribadi yang penuh semangat dan memiliki kepekaan yang tinggi terhadap fenomena sosial di sekitarnya. Rasa kepekaannya tersebut seringkali menjadi inspirasi dalam karya-karyanya.
Riwayat Pendidikan
Pendidikan formal Poppi Pertiwi dimulai dari SMK Teknologi Informasi dan Komunikasi Bali, di mana ia mengambil jurusan Multimedia. Sejak masa sekolah, Poppi Pertiwi sudah menunjukkan ketertarikan yang besar terhadap dunia menulis.
Ia aktif dalam berbagai kegiatan organisasi yang turut membentuk karakter dan kemampuannya dalam berkarya. Selain itu, Poppi Pertiwi pernah menjadi anggota organisasi kewartawanan, organisasi peduli anak panti asuhan, dan juga menjadi anggota Paskibra pada tahun 2014.
Pengalaman ini tidak hanya memperkaya wawasan Poppi Pertiwi, tetapi juga mengasah kemampuan menulisnya sehingga mampu menghasilkan karya-karya yang inspiratif.
Perjalanan Karir
Mengetahui biografi Poppi Pertiwi kurang lengkap tanpa melihat perjalanan karirnya. Ia memulai karirnya sebagai penulis di platform Wattpad.
Platform ini memungkinkan pengguna untuk menulis dan mempublikasikan cerita. Selain itu, pengguna juga bisa mendapatkan umpan balik dari pembaca melalui kolom komentar.
Poppi Pertiwi berhasil menarik perhatian pembaca dengan belasan karyanya yang mendapatkan lebih dari 500 pembaca setiap karya. Maka tidak heran, bahwa ia juga telah dikenal menjadi salah satu penulis Indonesia yang produktif.
Dua karyanya bahkan dilirik oleh penerbit dan diterbitkan pada tahun yang sama, dengan salah satu novelnya, Galaksi, mendapatkan belasan juta pembaca, angka yang cukup tinggi.
Karya Buku Poppi Pertiwi
Poppi Pertiwi merupakan salah satu pengguna Wattpad yang sangat aktif menulis dan mempublikasikan karyanya. Hingga kini, Poppi Pertiwi telah mempublikasikan sebanyak 14 karya dengan pembaca lebih dari 500 orang di setiap karyanya.
Dari sekian banyak cerita yang diunggahnya, dua di antaranya dilirik oleh penerbit dan diterbitkan di tahun yang sama dengan total pembaca lebih dari 17 juta, salah satunya adalah novel Galaksi.
Novel Galaksi adalah karya terbaru Poppi Pertiwi yang ditulis dalam waktu yang cukup lama. Proses penulisan novel ini memakan waktu dua tahun dan dipublikasikan secara bertahap di Wattpad.
Novel Galaxy diterbitkan pada tahun 2018 dan menjadi salah satu karya yang paling berkesan serta paling sulit dalam penyempurnaannya bagi Poppi Pertiwi.
Singkatnya, buku Galaksi menceritakan tentang persahabatan, keluarga, dan cinta antara anak muda yang masih duduk di bangku SMA. Setiap pertemanan terdiri dari kelompok-kelompok atau dengan kata lain geng.
Poppy tidak pernah menduga kalau hobinya tersebut berbuah, ketika ia mencoba menorehkan isi hatinya setelah menyaksikan anak remaja saat menikmati masa sekolah.
Sejak duduk di bangku SMK Teknologi Informatika tahun 2015, Poppi Pertiwi mulai menulis dan dalam waktu dua tahun lebih novel karya perdana berjudul “Galaksi” rampung dicetak.
Di luar dugaan, novel Galaksi ternyata mendapat respons luar biasa dari pembaca hingga sempat jadi best seller. Bahkan novel ini menjadi salah satu yang terlaris di toko buku. Selain itu, sudah masuk cetakan ke-8 dengan terjual sekitar 26.500 eksemplar.
Poppi Pertiwi pun semakin dikenal di media sosial dengan puluhan hingga ratusan ribu pengikut di media sosialnya. Galaksi mendapatkan kontrak dari Rafi Film pada akhir 2018. Namun sayang, hal itu tertunda karena Covid 19.
Di saat merampungkan Galaksi, Poppi Pertiwi yang lahir di Denpasar, 15 April 2000, juga menuntaskan novel Mozachiko.
Mozachiko mengisahkan tentang anak sekolahan. Selain itu, novel ini juga mengikuti jejak Galaksi menjadi novel best seller. Kini, novel ini sudah memasuki cetakan keempat dan kali ini Mozachiko dilirik produser MD Picture.
Karya fiksi Poppi Pertiwi antara tahun 2016-2020 termasuk Gerald Marsya, Harmony, dan A Little Love. Selain buku-buku tersebut, Poppi Pertiwi juga menerbitkan beberapa puisi pada tahun 2017.
Ringkasan
Itulah biografi Poppi Pertiwi, seorang penulis muda berbakat yang telah menginspirasi banyak orang dengan karya-karyanya. Perjalanan hidup dan dedikasinya terhadap dunia menulis menunjukkan bahwa dengan tekad dan usaha, seseorang bisa mencapai kesuksesan.
Tertarik untuk menjadi penulis seperti Poppi Pertiwi? Terbitkan buku Anda di Bukunesia dan jadilah bagian dari penulis inspiratif Indonesia! Biarkan karya Anda menginspirasi banyak orang seperti Poppi Pertiwi telah melakukannya.
Baca juga karya dan biografi tokoh terkenal lainnya berikut.
Artikel ini ditulis oleh Farijihan Putri