10 Tahapan: Cara Menerbitkan Buku Sendiri Sampai Terbit

cara menerbitkan buku sendiri

Cara menerbitkan buku sendiri itu mudah jika tahu caranya. Bagaimana jika tidak tahu? Tentu saja kamu bisa mencari tahu. Kamu bisa mengetahuinya di pembahasan artikel kali ini. Yuks, langsung saja kita simak ulasannya sebagai berikut. 

Mengapa Influencer Atau Seorang Ahli Harus Menerbitkan Buku?

Barangkali ada diantara kamu yang bertanya, seberapa penting menerbitkan buku? Tentu saja jawabannya relative. Tergantung dari profesi dan kepentingan masing-masing orang. Jika kamu seorang ahli, influencer dan seorang dosen yang ingin mendapatkan poin kredit, menerbitkan buku itu sangat penting.

Sementara bagi sebagian orang yang bekerja dibidang lain, mungkin menerbitkan buku sendiri tidak terlalu penting. Karena mamang tidak ada kebutuhan dan kepentingan di sana. Contoh sederhana, seorang influencer, menerbitkan buku sendiri itu penting untuk tujuan personal branding. Begitupun seorang ahli seorang ahli, demi kredibilitas menerbitkan buku sendiri bisa menambahkan kredibilitas. 

Begitupun dengan profesi seorang dosen. Setidaknya dengan menerbitkan buku sendiri, selain akan mendapatkan poin kredit, juga bisa menaikan pangkat dosen itu sendiri. lantas bagaimana cara menerbitkan buku sendiri?  langsung kita ulas di sub bab di bawah. 

10 Cara Menerbitkan Buku Sendiri

Setelah mengetahui seberapa penting dan alasan menerbitkan buku, kita langsung ulas satu persatu 10 cara menerbitkan buku sendiri, di bawah ini. 

1. Naskah Siap

Cara menerbitkan buku sendiri yang palin utama, naskah harus sudah siap. Nah, berbicara tentang kesiapan naskah, ada beberapa hal yang wajib kamu ketahui. pembaca tidak akan membaca naskah yang pembahasannya umum dan familiar. Pembaca lebih senang dengan naskah yang memiliki sudut pandang dan pembahasan unik dan berbeda daripada yang lain. 

Jadi buat kamu yang ingin menerbitkan buku sendiri, perhatikan hal ini. Tujuannya menulis sesuai permintaan pasar adalah, agar buku yang diterbitkan di lirik dan laris dibeli. Ketika buku laris dibeli. Kamu pun pasti akan mendapatkan pemasukan dari sana.  

Mau nulis buku biografi

Pastikan juga, naskah benar-benar sempurna. Tidak ada kesalahan typo, kesalahan kalimat, dan isinya memang mudah dipahami. Agar lebih afdol lagi, kamu bisa mencari jasa atau tenaga editor untuk mengecek naskah kamu, sebelum diterbitkan ke penerbit. 

Saat hendak menerbitkan buku, jangan semata-mata berorientasi pada uang yang akan didapatkan, tetapi juga penting sekali memperhatikan kualitas isi buku. Apakah buku ini akan memberikan perubahan hal yang baik dan memberi kemanfaatan untuk pembaca? Karena jika berorientasi pada penghasilan atau uang, dikhawatirkan akan mengindahkan kualitas konten naskah. 

Nah, masih belum siap dan masih dalam pengembangan IDE? kalian hubungi bukunesia nanti akan dibantu pengembangan ide untuk buku dan penulisannya.

2. Desain Cover

Cara menerbitkan buku sendiri yang kedua setelah naskah sudah siap. Maka kamu wajib menyiapkan desain cover buku. Rata-rata penerbit yang menyediakan jasa cetak buku sendiri, akan menyuruh penulis untuk menyiapkan desain cover. Jika desain cover dibuatkan oleh pihak penerbit, umumnya akan dikenai biaya tambahan. Untuk masalah harga, setiap penerbit memiliki standar harga yang berbeda-beda. 

Bagaimana jika tidak membuat desain cover buku? Padahal harus menyiapkannya sendiri jika ingin menerbitkan buku. Jadi kamu memang harus mencari jasa desain cover buku sendiri. Atau mungkin kamu punya teman atau saudara yang bisa membuat desain cover buku, kamu bisa  memanfaatkan mereka. Tentu saja dari segi harga, bisa dinegosiasikan dan harganya pun jauh lebih murah. 

Untuk meminimalisir kesalahan pembuatan desain cover, kamu bisa mencari desain cover professional. kenapa? Karena dalam membuat desain cover buku ada standar aturan yang perlu diperhatikan. Misal masalah font, ukuran, dan warna dan masih banyak lagi.

Baca artikel ini juga: Apa itu Blurb Buku?

3. Modal Menerbitkan

Rahasia Sukses Cara Menarik Pelanggan
Modal menerbitkan buku

Karena konteksnya adalah menerbitkan buku sendiri, maka kamu harus ada modal uang untuk mengganti biaya cetak. Banyak penulis pemula yang ingin menerbitkan bukunya sendiri bertanya, berapa sih harga menerbitkan buku? 

Banyak yang beranggapan dan takut menerbitkan buku sendiri karena mengeluarkan banyak uang hingga puluhan dan ratusan juta. Ternyata tidak sebanyak itu. terutama jika kamu menerbitkan buku dalam jumlah kecil, misal 10 eksemplar buku. Tentu biaya yang akan kamu keluarkan lebih sedikit. 

Secara nominal modal uang menerbitkan buku, setiap penerbit memiliki harga yang berbeda-beda. Ya, untuk mencetak 10 eksemplar buku kira-kira kamu harus mengeluarkan 1-2 juta saja, kadang bisa kurang dan bisa lebih. Itupun nanti tergantung dari jenis kertas, ketebalan jumlah halaman yang kamu tulis dan tergantung dari apakah isi naskah akan ditulis dalam bentuk berwarna atau polosan. 

4. Tata Letak Naskah (Layout)

Saat menulis buku, kamu menuliskannya di lembar Ms Words standar bukan? Nah, buat kamu yang ingin menerbitkan buku sendiri, harus melakukan layout lagi sesuai dengan ukuran buku yang akan kamu cetak nanti. Jadi harus memproses dari awal lagi. 

Di tahap ini, banyak juga yang menanyakan bagaimana cara melayout buku. Sebenarnya ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan, bisa mencari orang yang bisa melayout dan membayar mereka. Atau bisa juga menyerahkan kepada pihak penerbit agar dilayout oleh tim. Tentu saja kamu juga harus siap menyediakan uang untuk biaya layout. 

Oh iya, ada juga penerbit yang memberikan pelayanan gratis berupa layout gratis dan desain cover gratis bagi setiap penulis yang hendak menerbitkan buku sendiri di penerbitnya. Salah satu penerbit itu adalah Deepublish dan Bukunesia. Nah, jadi buat kamu yang ingin tidak mau repot dan pusing masalah teknis layout, bisa langsung terbitkan di sini.

Baca juga: Sistematika Buku Non Fiksi

5. Mengurus ISBN

Kamu tahu ISBN? ISBN adalah nomor berseri yang berperan sebagai identifikasi buku. Kamu bisa baca tentang ISBN di sini. Sekarang pengurusan ISBN buku lebih mudah dan lebih cepat dibandingkan beberapa tahun yang lalu. Pengurusan ISBN sekarang pun cukup dilakukan secara online, maka nomor akan keluar dengan sendirinya. 

Permasalahannya adalah, saat kamu ingin menerbitkan ISBN sendiri pertama kalinya, ada beberapa unsur yang susah dilakukan. Misalnya harus berbadan usaha/lembaga atau organisasi. Itu sebabnya banyak jasa mendaftarkan ISBN bagi perorangan, dan harus membayar sebesar uang. Padahal dari pihak resmi, ISBN tidak dikenakan biaya. 

Nah, buat kamu yang tidak ingin repot mengurus hal-hal seperti itu. Kamu pun bisa menanyakan kepada pihak penerbit. Apakah pihaknya menguruskan ISBN atau harus dijalankan oleh pihak penulis.  Di penerbit Deepublish dan bukunesia, masalah ISBN akan diurus, penulis hanya terima jadi. Jadi, buat kamu yang awam dan tidak paham akan hal itu, tidak perlu khawatir lagi. 

6. Menentukan Klasifikasi Buku

Cara menerbitkan buku sendiri yang selanjutnya, kamu harus menentukan klasifikasi buku sendiri. misal, kamu menerbitkan buku novel, buku pendidikan atau buku motivasi. Tujuan klasifikasi buku untuk memudahkan dalam mengklasifikasi buku. 

Beberapa kasus kualifikasi buku juga akan memudahkan pihak penerbit. Sebagai penulis pun juga jadi tahu target penerbit yang tepat. Misal, naskah kamu adalah naskah fiksi (novel), maka kamu harus melihat karakter penerbit buku yang menerbitkan buku-buku fiksi itu penerbit mana saja. 

Jangan sampai salah memilih karakter penerbit. Naskah novel, ditawarkan ke penerbit yang tidak menerbitkan karakter fiksi. Jadi, secara tidak langsung penulis dituntut kritis selama hendak menerbitkan bukunya sendiri. 

7. Menghubungi Penerbitan

Jika semua poin di atas sudah disiapkan semuanya, langkah selanjutnya adalah menghubungi penerbit. Nah, di sinilah yang harus kamu perhatikan. Sebelum memutuskan menghubungi penerbit buku, kamu harus mencari tahu karakter dan jenis penerbitnya.  Ada dua jenis penerbitan buku, yaitu penerbit mayor dan penerbit minor. 

A. Penerbit mayor

Penerbit mayor adalah penerbit besar. Jika kamu menerbitkan buku di sana, kamu tidak perlu mengeluarkan modal atau mengeluarkan uang biaya cetak. Hanya saja, persaingan bisa masuk ke penerbit mayor sangat disiplin, ketat dan berat. 

Dari segi waktu, memakan waktu yang lebih lama dibandingkan penerbit minor. Berapa lama sih waktu yang dibutuhkan? Paling cepat tiga bulan, dan saya pernah sampai lebih dari setahun. Itu pun saya rajin menanyakan nasib dan kabar naskah saya.  

B. Penerbit minor

Penerbit minor kebalikan dari penerbit mayor. Penerbit minor diidentikan dengan penerbit indie. Nah, hampir semua jenis naskah dan genre naskah, bisa diterbitkan oleh penerbit minor. Terkait jumlah buku yang dicetak pun bisa direkues berdasarkan kebutuhan penulis. 

Penerbit minor diidentikkan pula dengan penerbit self publishing. Dimana penulis bisa menerbitkan buku secara satuan. Mulai dari 2-10 eksemplar buku saja. atau bisa juga puluhan dan ratusan eksemplar yang notabennya jumlahnya lebih kecil dibandingkan mayor (sekali cetak bisa langsung 1000 eksemplar). 

Dari kedua jenis penerbit buku di atas, keduanya memiliki karakternya sendiri-sendiri. Ada penerbit yang fokus pada buku-buku tertentu, misal fokus mencetak buku fiksi, mencetak buku politik, mencetak buku ajar. Dan rata-rata penerbit indie/minor/self publishing tidak melihat jenis buku apa. 

8. Hak Cipta

bagi seorang seniman, seorang penulis dan seorang pencipta wajib tahu tentang hak cipta. Sebenarnya Hak cipta masih menjadi bagian dari HAKI (hak kekayaan Intelektual) yang berperan untuk melindungi hasil karya, hasil cipta yang lahir dari pemikiran murni si pencipta. Hak cipta ini memiliki cakupan yang sangat luas. Tidak hanya untuk karya buku saja, tetapi juga ilmu pengetahuan, seni musik, program komputer hingga ekonomi kreatif lainnya. 

hak cipta dapat pula diartikan sebagai hak eksklusif yang lahir secara otomatis yang didasarkan pada prinsip deklaratif. Nah, adapun masa perlindungan hak cipta yang dilansir oleh dgip.go.id sebagai berikut 

  1. Perlindungan Hak Cipta : Seumur Hidup Pencipta + 70 Tahun.
  2. Program Komputer : 50 tahun Sejak pertama kali dipublikasikan.
  3. Pelaku : 50 tahun sejak pertama kali dipertunjukkan.
  4. Produser Rekaman : 50 tahun sejak Ciptaan difiksasikan.
  5. Lembaga Penyiaran : 20 tahun sejak pertama kali di siarkan.

Adapun peran penting hak cipta, diantaranya melindungi hak kekayaan intelektual yang di duplikat atau dibajak, maka karya kamu memiliki kekuatan hukum atau dilindungi secara hukum. 

9. Menentukan Harga

Cara menerbitkan buku sendiri yang kesembilan adalah menentukan harga buku. Bagaimana cara menentukan harga biaya buku dapat dilakukan dengan cara menambahkan beban biaya yang sudah disebutkan di atas. Untuk memudahkan, berikut rumusnya. 

Harga Buku = (Biaya Pracetak + Biaya Produksi) /Jumlah Buku yang dicetak

Keterangan : 

Biaya pracetak : desain sampul, layout, penyuntingan, pengurusan ISBN 

Biaya produksi : biaya yang telah disepakati dengan pihak penerbit 

Jumlah buku yang dicetak : Setiap penerbit memiliki batas minimal cetak buku, ada yang minimal cetak 10 eksemplar dan lain sebagainya. 

Nah, mudah bukan cara menentukan harga buku sendiri. Jika kamu kamu tidak ingin pusing mengurus masalah penentuan harga buku, kamu bisa menyerahkan ke pihak penerbit. 

Biasanya pihak penerbit akan mengkalkulasi dan menentukan harga yang pas. Kecuali kamu benar-benar ingin mengurus semuanya sendiri, dan ini tentu saja lebih ribet. Namun dari segi harga juga jauh lebih murah. 

10. Branding & Marketing Buku

Langkah terakhir adalah melakukan branding dan marketing buku. Dua hal ini adalah langkah yang paling penting dan paling krusial. Hal yang perlu diingat. Jika kamu memutuskan menerbitkan buku sendiri, maka kamu sebagai penulis sekaligus sebagai penjual dan seorang marketing. 

Jadi kamu harus memasarkan buku kamu sendiri. Buat yang memiliki link yang luas, tentu tidak menjadi masalah. akan menjadi masalah jika tidak memiliki relasi sama sekali. Tentu saja pemasarannya juga akan lebih susah.

Penting nih memahami persiapan launching Buku

Jika kamu punya uang lebih banyak, kamu membayar jasa distributor buku agar penyebaran penjualannya luas. Namun jika uang pun sudah habis, salah satu jalan utama nya adalah menjalankan sendiri dengan strategi branding dan marketing buku. 

a. Branding 

Branding upaya mengenalkan produk, brand atau bentuk lain kepada khalayak. Tujuan branding adalah membantun persepsi atau citra positif di mata publik. Selain itu, branding juga bertujuan untuk membangun kepercayaan orang lain terhadap brand yang kita perkenalkan. 

Pada dasarnya, branding sudah biasa dilakukan oleh pelaku bisnis, yang bertujuan banyak hal. Diantaranya sebagai pembeda, sebagai promosi, daya tarik ke konsumen, membangun citra, alat pengendali pasar, mempengaruhi psikologi konsumen, dan masih banyak lagi. Namun cara ini pun akhirnya juga dapat dilakukan untuk perseorangan. Salah satunya untuk membranding buku yang kamu terbitkan sendiri. 

b. Marketing buku 

Branding buku dengan marketing buku sebenarnya tidak jauh berbeda. Bedanya, ketika melakukan marketing, fokus kamu terfokus pada hasil akhir atau closing. Berbicara marketing pun ada banyak yang bisa dilakukan. 

Kamu bisa melakukan marketing secara offline, atau bisa juga melakukan marketing secara online. Dari dua cara ini, marketing online yang sekarang menjadi daya tarik dan paling efektif serta murah. 

Cara marketing secara online, bisa kamu lakukan secara organic. Misalnya menjual di marketplace atau di media sosial. Jika jumlah follower di media sosial kamu sedikit, memang  menjadi masalah. Kamu bisa meng endorse salah satu teman atau kenalan yang memiliki jumlah follower tinggi untuk membeli buku kamu. 

Atau bisa juga dengan cara lain, misal memasang iklan di media sosial, ini juga cara yang efektif. Sayangnya membangun marketing buku saja tanpa ada branding rasanya ada yang kurang. Jadi dua-duanya harus berjalan beriringan. 

Itulah dua cara memasarkan buku kamu sendiri. Jika Anda seorang dosen, maka kamu bisa mewajibkan atau menyarankan mahasiswa untuk membeli buku Anda untuk bahan pembelajaran selama di kelas. 

Semoga dari sepuluh cara menerbitkan buku sendiri di atas, memberikan pemahaman, memberikan jalan yang pas dan tepat buat kamu melangkah.

Mau segera punya buku sendiri dan masih ragu atau bingung untuk menulis buku? Silakan baca ebook eksklusif menulis buku disini: Ebook Gratis Menulis Buku Hingga Terbit. Jika ingin tau penawaran khusus buat Anda menerbitkan buku, silakan cek di Penerbit Buku Berkualitas.

Manfaat Menerbitkan Buku Secara Mandiri

Manfaat Menerbitkan Buku Secara Mandiri
Manfaat Menerbitkan Buku Secara Mandiri

Berikut adalah beberapa manfaat penting dari menerbitkan buku secara sendiri atau mandiri.

1. Pendapatan Pasif

Menerbitkan buku sendiri membuka peluang penghasilan pasif, tanpa batasan waktu. Selain itu, penulis memegang kendali penuh atas penjualan dan penetapan harga buku, memungkinkan untuk mendapatkan keuntungan lebih.

2. Mengurangi Birokrasi

Dalam self-publishing, penulis dapat melewati birokrasi yang ada dalam penerbitan melalui penerbit besar. Ini berarti penulis dapat lebih cepat dan efisien dalam proses penerbitan.

3. Biaya Penerbitan Lebih Murah

Penerbitan self-publishing umumnya memerlukan biaya yang lebih rendah dibandingkan penerbitan tradisional. Penulis juga memiliki fleksibilitas untuk menyesuaikan jumlah buku yang dicetak sesuai dengan anggaran dan permintaan pasar.

4. Tidak Ada “Buku Return”

alam self-publishing, penulis tidak perlu khawatir tentang buku return, yaitu buku yang tidak terjual dan dikembalikan ke penerbit. Ini karena penulis hanya mencetak ulang buku ketika ada pesanan.

5. Kontrol Penuh Atas Pengelolaan Naskah

Penulis memiliki kendali penuh atas aspek teknis seperti tata letak, desain, dan editing buku. Beberapa penerbit self-publishing juga menawarkan layanan desain dengan biaya tambahan atau bahkan gratis.

6. Hubungan Langsung dengan Pembaca

Self-publishing memungkinkan penulis untuk menjalin hubungan langsung dengan pembaca, yang berpotensi membangun basis penggemar yang solid.

7. Jangkauan Penjualan Buku Lebih Luas

Dalam self-publishing, penulis memiliki kebebasan untuk menjual buku di berbagai marketplace internasional, memperluas jangkauan penjualan.

FAQ Mengenai Menerbitkan Buku

Apakah boleh menerbitkan buku sendiri?

Boleh saja dan tidak ada larangan. Namun, untuk buku bisa dijual secara resmi dan tidak takut untuk diplagiat maka perlu yang namanya penerbit buku terpercaya. Selain itu, penerbit juga akan bantu sebagai kurator dan editor naskah yang masuk biar sesuai dengan kaidah pasar.

Apakah menerbitkan buku harus izin?

Tidak ada izin apapun untuk menerbitkan buku.

Apakah menerbitkan buku di bayar?

Dibayar dengan royalti hingga 10%. Namun, kalau Anda menerbitkan buku di Bukunesia, maka bisa mencapai 15%.

MAU PANDUAN MENULIS BUKU FIKSI GRATIS?

Dapatkan secara gratis, ebook panduan menulis buku novel, buku biografi, buku fiksi dan non fiksi beserta dengan tipsnya di sini.