9 Menarik Perhatian Pembaca Kepada Bukumu

Cara Menarik Perhatian Pembaca

Penulis tentu ingin agar karyanya diketahui banyak orang atau pembaca, namun kadang meski sudah menghasilkan tulisan yang bagus, penulis masih sulit untuk menarik perhatian pembaca. Sebenarnya bagaimana cara menarik perhatian pembaca dari tulisan yang dibuat?

Berikut ini adalah sembilan cara yang bisa dilakukan oleh penulis untuk menarik perhatian pembaca.

1. Buat Tulisan yang Bernilai

Cara pertama untuk menarik perhatian pembaca adalah dengan membuat tulisan yang bernilai. Maksud dari tulisan yang bernilai adalah tulisan dengan tema yang bermanfaat dan berkesan bagi pembaca.

Sebisa mungkin hindari membuat tulisan yang sudah umum dan biasa. Jika ingin membuat tulisan dengan tema yang sudah umum, pastikan penulis menambahkan detail yang penting agar orang tertarik membacanya. Selain itu, buatlah tulisan yang informatif atau angkat peristiwa yang sedang terjadi saat itu.

2. Gunakan Pertanyaan Supaya Diajak dalam Tulisan

Menggunakan atau memasukkan pertanyaan dalam sebuah tulisan juga dapat menjadi cara yang bisa menarik perhatian pembaca. Menggunakan kalimat tanya atau memasukkan pertanyaan dalam sebuah tulisan akan membuat pembaca merasa diajak ‘masuk’ ke dalam tulisan tersebut.

Selain itu, pembaca juga akan menjadi berpikir dan tidak hanya sekadar membaca tulisan itu saja. Sehingga tulisan akan menjadi lebih berkesan bagi pembaca, karena pembaca jadi merasa terlibat di dalam tulisan.

Menggunakan pertanyaan dalam tulisan yang dibuat juga akan membuat tulisan jadi terkesan seperti komunikasi dua arah antara penulis dan pembaca. Hal ini nantinya akan membuat pembaca merasa dekat dan akrab dengan tulisan yang dibaca, sehingga pembaca tidak seperti sedang digurui oleh penulis.

Mau nulis buku biografi

3. Masukkan Masalah Sekitar dalam Tulisan

Pembaca akan cenderung tertarik dengan tulisan yang ceritanya mirip atau dekat dengan apa yang dialami sehari-hari. Maka dari itu, memasukkan masalah sekitar dalam tulisan juga bisa menjadi cara untuk menarik perhatian pembaca.

Dengan menggunakan cara ini, maka akan lebih mudah menarik perhatian pembaca, karena pembaca akan merasa lebih dekat dan mudah masuk ke dalam cerita atau tulisan yang dibuat.

4. Menceritakan Pengalaman

Tidak hanya tertarik dengan cerita yang memiliki kesamaan kisah dengan pembaca, tipikal pembaca adalah tertarik untuk mengetahui cerita orang lain dengan pengalaman yang menarik. Menceritakan pengalaman ke dalam tulisan atau cerita yang dibuat bisa menjadi cara untuk menarik perhatian pembaca.

Penulis bisa menceritakan pengalaman pribadi atau pengalaman orang lain melalui wawancara yang sudah dilakukan sebelumnya. Cara lain yang bisa dilakukan agar penulis mendapatkan banyak cerita adalah dengan sering mengobrol dengan orang lain.

5. Ilustrasi dan Gambar yang Sesuai

Cerita yang ditambahkan dengan gambar atau ilustrasi yang menarik tidak hanya ditujukan untuk anak-anak dan ada di buku anak-anak saja. Penggunaan ilustrasi dan gambar yang sesuai juga bisa ditambahkan pada tulisan atau cerita yang dibuat oleh penulis untuk pembaca usia dewasa.

Mengapa menambahkan ilustrasi dan gambar yang sesuai pada cerita bisa menarik perhatian pembaca? Cara ini bisa menarik perhatian pembaca karena ilustrasi dan gambar yang sesuai akan membantu pembaca untuk bisa membayangkan keadaan dalam cerita dengan lebih baik.

Hal ini nantinya juga bisa membantu pembaca untuk memahami cerita dengan lebih baik.

6. Penyajian yang Menarik

Tulisan atau cerita yang bisa menarik perhatian pembaca tentu harus disajikan atau ditampilkan dengan menarik pula. Ada berbagai hal atau aspek yang bisa membuat sebuah tulisan dapat disajikan secara menarik.

Penyajian yang menarik ini bisa dimulai dari hal yang terlihat pertama kali oleh pembaca, yaitu judul dan cover tulisan.

Buatlah judul tulisan yang menarik, misalnya dengan menggunakan nama tokoh cerita, atau menggunakan kalimat yang diucapkan oleh tokoh cerita. Sedangkan untuk cover tulisan, penulis bisa menggunakan ilustrasi dan gambar yang sesuai, contohnya adalah dengan menampilkan tokoh utama dalam cerita.

Jika tulisan ditampilkan pada media online seperti blog, maka penulis bisa memilih font atau jenis huruf yang menarik juga. Meski kelihatannya sederhana, pemilihan font adalah hal penting yang harus diperhatikan. Pilihlah font yang membuat pembaca nyaman untuk membacanya dalam waktu lama.

Baca juga: 12 Tips Menulis Kreatif Bagi Pemula

7. Unik

Tulisan atau cerita yang unik tentu akan lebih menarik bagi pembaca, karena pembaca mendapatkan cerita baru yang berbeda dari hal yang biasa mereka baca. Salah satu cara untuk membuat cerita yang unik adalah dengan mengubah alur cerita menjadi berbeda dengan cerita atau tulisan pada umumnya.

Biasanya, sebuah cerita akan memiliki alur teratur, yaitu perkenalan, dilanjutkan dengan munculnya konflik, klimaks, antiklimaks, dan ditutup dengan penyelesaian cerita.

Untuk membuat cerita yang unik dan dapat menarik perhatian pembaca, penulis bisa membuat cerita dengan alur yang unik, misalnya dengan mengawali cerita dari kemunculan konflik dan bagian perkenalan tokoh dan setting cerita dilakukan di tengah cerita.

Keunikan cerita yang salah satunya dilakukan dengan cara mengubah alur bisa menimbulkan keingintahuan pembaca untuk terus membaca cerita.

8. Sapaan yang Dekat

Cara untuk menarik perhatian pembaca dan membuat pembaca merasa terlibat dalam cerita bukan hanya dengan memasukkan pertanyaan ke dalam cerita. Sapaan yang dekat juga bisa membuat pembaca merasa terlibat dan masuk lebih dalam ke dalam cerita atau tulisan.

Sapaan ini digunakan dengan tujuan agar tidak terasa ada jarak antara penulis dengan pembaca, alias pembaca merasa akrab dengan tulisan dan tidak hanya seperti sekadar membaca tulisan saja.

Cara untuk membuat sapaan yang dekat adalah dengan menyesuaikan antara target pembaca dan tulisan yang dibuat. Beberapa sapaan yang bisa digunakan misalnya seperti ‘teman-teman’, ‘kamu’, ‘sobat’, atau sapaan lainnya.

Sama seperti menggunakan pertanyaan dalam tulisan, menggunakan sapaan yang dekat juga akan membuat pembaca seperti sedang mengalami komuikasi dua arah dengan penulis.

9. Masukkan Kata-Kata

Masukkan kata-kata yang dimaksud adalah dengan memasukkan quote yang bermakna bagi pembaca, misalnya quote penyemangat. Memasukkan kata-kata ini bisa bermakna bagi pembaca, misalnya bagi pembaca yang membutuhkan semangat dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Selain kata-kata penyemangat atau quote dari tokoh terkenal, kata-kata yag diucapkan tokoh dalam cerita juga bisa menjadi daya tarik bagi pembaca. Bahkan kata-kata atau dialog yang diucapkan tokoh dalam cerita nantinya bisa menjadi ciri khas dari cerita itu sendiri dan diingat oleh pembaca.

Tidak hanya itu, orang lain yang belum pernah membaca cerita itupun bisa tertarik untuk membaca saat mendengar atau membaca kata-kata khas dari cerita, misalnya mengetahui dari orang lain atau membacanya di media lain.

Itulah sembilan cara yang bisa dilakukan oleh penulis untuk menarik perhatian pembaca agar membaca tulisan atau cerita yang dibuatnya. Sebab, tulisan yang bagus akan sulit diketahui oleh pembaca jika tidak memiliki unsur yang menarik pembaca.

Baca Juga artikel terkait Insight berikut ini.

(Penulis: Tyas Wening)

MAU PANDUAN MENULIS BUKU FIKSI GRATIS?

Dapatkan secara gratis, ebook panduan menulis buku novel, buku biografi, buku fiksi dan non fiksi beserta dengan tipsnya di sini.