Parafrase Puisi: Cara Mengubah Puisi ke Prosa

Parafrase Puisi
Kesulitan melakukan parafrase puisi? Santai, dengan membaca Artikel ini, pasti bisa. Berikut cara parafrase puisi jadi prosa.

Kesulitan melakukan parafrase puisi? Tampaknya tidak hanya Anda yang mengalami kesulitan seperti ini. Ada banyak orang yang juga mengalami kesulitan cara melakukan paraphrase puisi ke bentuk prosa.

Anda tidak perlu khawatir, karena artikel ini akan mengulas beberapa cara yang bisa kamu lakukan, disertai contoh paraphrase puisi ke prosa. Namun sebelum masuk ke inti, kita intip dulu pengertian paraphrase berikut ini. 

Parafrase Puisi 

Parafrase puisi adalah upaya penulis/pengarang untuk menuliskan kembali sebuah puisi dalam susunan kata, bahasa yang berbeda. Namun dari segi makna inti sebenarnya sama. Parafrase itu sendiri tidak melulu disampaikan secara tertulis, tetapi juga dapat disampaikan secara lisan oh. 

Sebenarnya parafrase puisi ini lebih cocok dipraktekan oleh mereka yang sedang belajar menulis. sementara untuk konteks di dunia ranah kerja, parafrasa dilakukan dengan tujuan agar tidak terdeteksi plagiat oleh mesin google. 

Dalam kasus lain, parafrase juga dapat digunakan untuk mengubah karya. Misalnya, dari karya puisi kemudian di parafrase menjadi kalimat biasa yang merupakan bentuk dari interpretasi. Atau dapat pula memparafrase puisi menjadi sebuah prosa. 

Cara Melakukan Parafrase Puisi Ke Prosa 

Lalu bagaimana cara melakukan paraphrase puisi ke prosa. Sebenarnya ini pertanyaan umum yang sering ditanyakan. Oleh karena itu, akan kita jawab di artikel ini.  Baca sampai selesai ya. 

1. Membaca Seluruh Puisi 

cara melakukan paraphrase puisi ke prosa yang wajib Anda lakukan adalah, membaca seluruh puisi. Membaca seluruh puisi hukumnya wajib. Karena dengan membaca seluruhnya, Anda baru bisa memahami makna dan pesan yang hendak disampaikan oleh penulis.

EBOOK SPESIAL UNTUK PENULIS FEBRUARI

seperti yang kita tahu, bahwa memahami sebuah puisi tidak dapat dibaca satu atau dua bagian saja. tapi seluruh bagian perlu diperhatikan. Jika tidak dibaca secara keseluruhan, dikhawatirkan akan terjadi kesalahpahaman dan interpretasi yang kurang tepat. 

Kita tahu bahwa puisi adalah karya yang penuh dengan symbol-simbol. Dimana simbol yang dituliskan penulis harus benar-benar kita pahami. Sehingga hasil dari paraphrase puisi yang Anda buat tidak terlalu jauh melenceng dari maksud si penyair. 

2. Mencari Makna 

tantangan memparafrase puisi ke prosa adalah memahami secara serius agar menemukan makna puisi yang sarat akan symbol. Seperti yang kita tahu, umumnya puisi memiliki banyak majas. Dan kita yang menginterpretasikannya harus memahami akan hal itu. 

karena puisi memiliki multi tafsir. Maka hasil paraphrase yang Anda buat dengan hasil paraphrase yang dibuat oleh orang lain bisa sangat berbeda. hal ini wajar. Karena tafsir setiap orang berbeda-beda. 

3. Proses Ellipsis 

cara melakukan paraphrase puisi ke prosa yang ketika adalah melakukan ellipsis atau proses eliminasi. Mungkin ada bagian yang perlu dihilangkan, da nada bagian yang ditambahkan. Hal ini juga hal lumrah terjadi saat melakukan paraphrase. 

Jadi buat Anda yang masih ragu-ragu dalam memparafrase memang harus punya keberanian untuk mengubahnya.  Anda berhak mengubah apa yang Anda  tulis dan berhak pula menambahkan apa yang seharusnya Anda tambahkan. 

4. Langkah Per Bait

jadi yang dimaksud dengan langkah per bait adalah, dalam satu bait puisi dijadikan satu paragraf atau satu kalimat. Jadi disini kemampuan Anda  dalam menerjemahkan dan menginterpretasikan menjadi unsur yang paling penting. jadi skill Anda lah yang menentukan hasil parafrase. 

5. Kata Ganti Orang Kedua 

Jika diperhatikan, puisi yang tertulis tidak tersampaikan secara spesifik. berbeda dengan prosa yang bisa disampaikan lebih detail dan spesifik. Saat melakukan parafrase puisi menjadi prosa, Anda pun dapat membubuhkan kata ganti, baik itu kata ganti orang kedua, ketiga atau kata ganti orang pertama. 

6. Mengubah dalam bentuk paragraf

Cara melakukan paraphrase puisi ke dalam prosa yang terakhir adalah, mengubah puisi dalam bentuk paragraf. Nah, di bagian ini biasanya banyak keluhan yang dilontarkan.  Seperti, susah mengembangkan bait puisi ke dalam satu paragraf atau dalam bentuk kalimat. 

Banyak pula yang merasa sulit menyampaikan apa yang ada di pikiran  dalam bentuk tulisan. Nah, tips agar bisa membuat paragraf, Anda bisa menentukan ide pokok, yang nantinya dapat disertai dengan kalimat penjelas. 

Itulah keenam cara melakukan parafrase puisi ke prosa. Sampai di sini, semoga Anda  tidak lagi kebingungan bagaimana cara melakukan parafrase

Contoh Parafrase Puisi

Setelah melihat uraian cara parafrase puisi di atas,  Anda pasti merasa ada yang kurang, berikut adalah contoh paraphrase puisi ke prosa. Saya akan menggunakan karya puisi yang pernah saya tulis dan pernah di publikasikan di Kedaulatan Rakyat.

Bentuk Puisi Utuh

Cuma-Cuma Di samping tugu aku menunggu mlecu
Lautan manusia di situ, di sana-sini menganggapku lucu
Ku acuhkan mereka dengan plengosan bibir semakin maju
Tak jarang lidah tergigit Untu
Tak peduli mereka pejabat baru
Percuma menunggu janji-janji,
Uang beribu-ribu,
Bensin SPBU Setelah jadi,
Hanya janji palsu
Aku tak akan tertipu lagi

Parafrase Puisi Ke Prosa 

Di samping tugu aku menunggu mlecu
Lautan manusia di situ, di sana-sini menganggapku lucu
Ku acuhkan mereka dengan plengosan bibir semakin maju
Tak jarang lidah tergigit Untu
Tak peduli mereka pejabat baru

Paraphrase ke prosa

Terlihat seorang gadis berdiri di dekat tugu pasang wajah memanyunkan bibir. Sementara di kanan kiri ramai banyak orang. Sesekali ada yang melihat gadis tersebut, mungkin menganggap gadis itu lucu. Meskipun demikian, si gadis tetap cuek, memalingkan kepala dengan memanyunkan bibir.  Garis tersebut tidak peduli, sekalipun orang yang melihatnya ternyata adalah seorang pejabat.

Percuma menunggu janji-janji,
Uang beribu-ribu,
Bensin SPBU
Setelah jadi,
Hanya janji palsu
Aku tak akan tertipu lagi 

Paraphrase ke prosa

Si gadis kecil yang berdiri di dekat tugu sudah kecewa dengan janji para pejabat baru yang hanya mengemis suara, mendapatkan kursi di kancah perpolitikan. Si gadis lucu itu tidak lagi tertipu, meskipun akan dijanjikan diberi uang beribu-ribu. Karena semua yang dijanjikan hanyalah janji palsu. 

Itulah contoh paraphrase puisi ke dalam prosa. Pada contoh diatas parafrase dilakukan perbait. Semoga dari contoh ini cukup memberikan gambaran dan manfaat. (Irukawa Elisa)

Artikel Lain yang Bahas Puisi

MAU PANDUAN MENULIS BUKU FIKSI GRATIS?

Dapatkan secara gratis, ebook panduan menulis buku novel, buku biografi, buku fiksi dan non fiksi beserta dengan tipsnya di sini.

Panduan Menulis
EBOOK GRATIS
Artrikel Terkait